27.1 C
Jakarta

Nikmatnya Seorang Mukmin Bertemu Allah Tanpa Dosa

Artikel Trending

Asas-asas IslamTasawufNikmatnya Seorang Mukmin Bertemu Allah Tanpa Dosa
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com – Sudah menjadi sunah ilahi bahwa setiap manusia yang hidup di dunia pasti akan mengalami cobaan. Perasaan manusia akan diaduk-aduk selama menjalani kehidupan dunia. Kadang merasa senang dan kadang pula merasa susah. Kesusahan-kesusahan yang dialami oleh manusia itu juga merupakan sunah Ilahi. Namun demikian beruntunglah menjadi seorang mukmin, segala cobaan itu akan menghapus dosa sehingga kelak bertemu Allah tanpa dosa.

Sudah merupakan kepastian bahwa orang yang hidup didunia akan mengalami cobaan. Tidak ada manusia yang tidak mengalami cobaan. Namun, sekali lagi, beruntunglah menjadi seorang mukmin, karena cobaan itu akan menghapus dosanya. Nabi Muhammad bersabda

مَا يَزَالُ الْبَلاَءُ بِالْمُؤْمِنِ وَالْمُؤْمِنَةِ فِي جَسَدِهِ وَمَالِهِ وَوَلَدِهِ حَتَّى يَلْقَى اللهَ وَمَا عَلَيْهِ خَطِيْئَةٌ

Artinya: “Cobaan akan selalu menimpa seorang mukmin laki-laki dan perempuan. Baik pada dirinya, pada anaknya maupun pada hartanya, sehingga ia bertemu dengan Allah tanpa dosa sedikitpun.” [HR. Ahmad]

Coba diperhatikan secara seksama, hadis ini menunjukkan kasih sayang Allah yang luar biasa kepada seorang mukmin. Manusia itu pasti dicoba. Dan cobaan itu akan menghapus dosa. Dengan adanya hadis ini menjadi yakin dan nyatalah bahwa seorang mukmin kelak pasti akan memasuki surga.

BACA JUGA  Suka Melihat Senja Di Sore Hari, Ini Manfaat Melihat Langit Menurut Ulama

Di sini bisa diketahui bahwa mukmin adalah kata kuncinya. Mukmin adalah syarat mutlaknya. Bayangkan, seorang yang hidup di dunia pasti akan mendapatkan cobaan, baik itu kekhawatiran terhadap dirinya sendiri, terhadap harta benda dan terhadap anak-anaknya. Namun demikian, apabila seorang tersebut adalah mukmin, maka segala cobaan, kekhawatiran dan kegalauan akan menghapus dosa. Tentunya jika dosa telah terhapus tiada lagi penghalang masuk surga.

Dengan demikian sungguh beruntung, sungguh nikmat menjadi seorang mukmin karena akan bertemu Allah tanpa dosa disebabkan segala cobaan yang diterimanya di dunia. Dan dengan itu dia dipastikan akan masuk surga.

Walhasil, asalkan seseorang itu mukmin, bisa dipastikan akan masuk surga. Pasalnya jelas, seorang akan mengalami cobaan. Dan cobaan itu menghapus dosa. Sungguh-sungguh nikmat menjadi seorang mukmin bertemu Allah tanpa dosa.

Ahmad Khalwani, M.Hum
Ahmad Khalwani, M.Hum
Penikmat Kajian Keislaman

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru