30 C
Jakarta

Kami Umat Sikh Berdiri Bersama Para Muslim di India

Artikel Trending

KhazanahKami Umat Sikh Berdiri Bersama Para Muslim di India
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Para Muslim di India kembali menangis di tengah situasi yang kembali memanas. Mereka menjadi korban persekusi pasca disahkannya UU Kewarganegaraan (Citizenship Amandemet Bill/CAB) pada Desember silam. Masjid dibakar. Toko mereka dirusak dan dijarah. Mereka dipukuli, pemimpin mereka dipenjarakan tanpa sebab yang jelas, bahkan ditembak.

Pemerintah dan tokoh politik telah mensponsori kerusuhan ini. Pemimpin parpol Bharatiya Janata Party (BJP), Kapil Sharma, telah memprovokasi masyarakat dengan ujaran kebincian terhadap umat Islam di India. Menteri Urusan Dalam Negeri sekaligus Presiden BJP mendeskripsikan umat Islam sebagai “rayap”.

Tindakan Pemerintah India ini sangat keji dan hina. Umat Sikh dari seluruh dunia mengutuk keras persekusi terhadap umat Islam di India. Pelanggaran kemanusiaan berat telah terjadi di sana. PM Modi telah dianggap merencanakan genosida umat Islam di tanah India. Banyak pihak yang telah menyamakan kepemimpinannya dengan kepemimpinan Hitler yang fasis.

Melihat semua kejadian ini, umat Sikh di India tidak tinggal diam. Banyak yang hatinya tergerak. Membantu umat Muslim di sana dengan segala kemampuan mereka, seperti yang telah mereka lakukan saat kerusuhan di Kashmir dan Jammu-yang mayoritas penduduknya Islam-beberapa waktu silam. Gurdwara (tempat ibadah Sikh) membuka pintu yang selebar-lebarnya dan menyediakan tempat perlindungan bagi umat Islam dari segala ancaman.

BACA JUGA  Bimtek PPIH 2024: Upaya Kementerian Agama Melahirkan Uwais Al-Qarni di Zaman Modern

Gurdwara menyediakan mereka makanan serta tempat bernaung sementara. Para Muslim yang terjebak dalam kepungan masa diselamatkan dan diantarkan ke tempat yang aman. Bagi kami, saling menolong dan melindungi tanpa memandang latar belakang apapun adalah sebuah kewajiban. Kewajiban yang harus ditunaikan, meski nyawa menjadi terancam sekalipun.

Mari kita doakan semoga situasi di India dapat segera pulih. Semoga saudara-saudari Muslim kita selalu diberikan ketabahan dan kekuatan menghadapi situasi yang berdarah ini. Dan semoga kita dapat selalu bersatu melawan segala bentuk persekusi, diskriminasi, intoleransi, dan ketidakadilan.

Oleh: Ahmad Nurcholish

Penulis, adalah Deputy Direktur ICRP dan Pengasuh Pondok Pesantren Fatihatul-Qur’an, Bogor.

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru