31 C
Jakarta

Densus 88 Tangkap Sejumlah Teroris dari Sumut hingga Jateng

Artikel Trending

AkhbarDaerahDensus 88 Tangkap Sejumlah Teroris dari Sumut hingga Jateng
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Jakarta-Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror (Densus 88) kembali menangkap terduga teroris yang berkaitan dengan kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD). Total ada 4 orang yang ditangkap dalam jangka waktu 18-19 Oktober 2019 dari Sumut dan Jateng.

“Berada di wilayah Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan juga Jawa Tengah,” ucap Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Asep Adi Saputra di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Selasa (22/10/2019).

Asep menyebut rangkaian penangkapan itu masih berkaitan dengan penelusuran Densus 88 terhadap jaringan JAD yang memang akhir-akhir ini ditarget. Total ada 4 terduga teroris yang ditangkap dari 3 provinsi tersebut.

Pihaknya menegaskan bahwa Jateng telah tergolongkan pada daerah merah yang banyak dirasuki teroris JAD. Hal ini dibuktikan dengan serangkaian penangkapan terduga teroris di Jateng selama bulan Oktober September lalu.

Untuk wilayah Sumatera Utara (Sumut), Asep menyebut ada 2 orang yang ditangkap yaitu RL dan RP. Lalu 2 orang lainnya masing-masing ditangkap di Sumatera Barat (Sumbar) dan Jawa Tengah (Jateng) yaitu secara berurutan yaitu HR dan AO.

BACA JUGA  Ansor Tolak Pengajian Ustaz Riza Basalamah di Surabaya

“Secara keseluruhan 4 orang ini terlibat secara aktif di jaringan JAD dan hal yang menjadi signifikan dari keterlibatan 4 orang ini adalah telah melakukan idad atau latihan-latihan dalam rangka mempersiapkan diri untuk melakukan aksi terornya,” kata Asep.

Pihaknya menegaskan bahwa Kapolri bekerja sekas dalam menuntaskan kasus radikalisme di Indonesia. Termasuk salah satu langkah paling sering dilakukan adalah mengamankan sejumlah terduga teroris di beberapa daerah.

Sebelumnya pada Senin, 21 Oktober 2019, Asep menyampaikan ada 3 terduga teroris yang ditangkap di Lampung. Ketiganya berinisial AH, IU, LH yang teridentifikasi telah membaiat diri ke ISIS, melakukan pelatihan militer atau idad, dan masuk jaringan JAD.

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru