33.2 C
Jakarta

Dahsyatnya Pahala Menyantuni Anak Yatim di Bulan Muharram

Artikel Trending

Asas-asas IslamHadistDahsyatnya Pahala Menyantuni Anak Yatim di Bulan Muharram
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Menyantuni anak yatim adalah ajaran Islam yang sangat jelas termaktub dalam Al-Quran. QS Al-Maun ayat dua menerangkan dengan jelas bahwa menghardik atau membiarkan anak yatim tanpa terurus termasuk para pendusta agama. Oleh karenanya yang demikian menyantuni anak yatim bisa dikatakan suatu keharusan yang harus dilakukan oleh setiap orang Islam.

Menyantuni anak yatim dianjurkan setiap saat dan tidak terikat oleh waktu, namun demikian menyantuni anak yatim pada bulan Muharram memiliki keutamaan tersendiri. Para Ulama sendiri sering menyebut pada tanggal 10 Muharram atau hari Asyura sebagai Idul Yatama atau hari raya untuk anak yatim.

Pada hari raya Idul Yatama ini, sudah menjadi tradisi disebagian masyarakat Indonesia, khususnya Jawa untuk menyantuni anak yatim. Biasanya mereka akan menarik iuran kepada seluruh warga pada hari itu kemudian dikumpulkan untuk kemudian dibagikan kepada anak yatim.

Menyantuni anak yatim di bulan Muharram, dan tepatnya pada hari Asyura atau tangal sepuluh Muharram ini sangat dianjurkan. Dalam sebuah hadis Nabi Muhammad dikatakan

مَنْ صَامَ يَوْمَ عَاشُورَاءَ مِنَ الْمُحَرَّمِ أَعْطَاهُ اللَّهُ تَعَالَى ثَوَابَ عَشْرَةِ آلافِ مَلَكٍ ، وَمَنْ صَامَ يَوْمَ عَاشُورَاءَ مِنَ الْمُحَرَّمِ أُعْطِيَ ثَوَابَ عَشْرَةِ آلَافِ حَاجٍّ وَمُعْتَمِرٍ وَعَشْرَةِ آلافِ شَهِيدٍ ، وَمَنْ مَسَحَ يَدَهُ عَلَى رَأْسِ يَتِيمٍ يَوْمَ عَاشُورَاءَ رَفَعَ اللَّهُ تَعَالَى لَهُ بِكُلِّ شَعْرَةٍ دَرَجَةً

Artinya: “Barangsiapa berpuasa para hari Asyura (tanggal 10) Muharram, niscaya Allah akan memberikan seribu pahala malaikat dan pahala 10.000 pahala syuhada’. Dan barang siapa mengusap kepala anak yatim pada hari Asyura, niscaya Allah mengangkat derajatnya pada setiap rambut yang diusapnya“.

Keutamaan Menyantuni Anak Yatim.

Menyantuni Anak yatim di bulan Muharram memiliki banyak keutamaan dan mendatangkan pahala yang dahsyat. Berdasarkan hadis diatas, keutamaan pertama yang didapat dengan menyantuni anak yatim di bulan Muharram adalah diangkat derajatnya. Dengan diangkat derajatnya oleh Allah baik didunia dan di akhirat maka kehidupan seseorang terserbut akan menjadi mulia dan di ridhoi oleh Allah SWT.

BACA JUGA  Lima Cara Membentuk Keluarga Bahagia Menurut Rasulullah

Keutamaan kedua yang didapat dengan menyantuni anak yatim adalah akan mendapatkan surga yang dekat sekali dengan Rasulullah. Hal ini sebagaimana yang dikatakan dalam sebuah hadis Nabi

عَنْ سَهْلٍ بْنِ سَعْدٍ قَالَ : قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : ” أَنَا وَكَافِلُ الْيَتِيمِ فِي الْجَنَّةِ هَكَذَا ، وَأَشَارَ بِالسَّبَّابَةِ وَالْوُسْطَى وَفَرَّجَ بَيْنَهُمَا شَيْئًا

Artinya: Dari Sahl bin Sa’ad r.a berkata: “Rasulullah SAW bersabda: “Saya dan orang yang memelihara anak yatim itu dalam surga seperti ini.” Beliau mengisyaratkan dengan jari telunjuk dan jari tengahnya serta merenggangkan keduanya.”

Bahkan dalam sebuah hadis yang lain, dikatakan bahwa orang yang menyantuni anak yatim bisa dipastikan akan mendapatkan surga

مَنْ ضَمَّ يَتِيْمًا بَيْنَ أَبَوَيْنِ مُسْلِمَيْنِ فِيْ طَعَامِهِ وَ شَرَابِهِ حَتَّى يَسْتَغْنِيَ عَنْهُ وَجَبَتْ لَهُ الْجَنَّةُ

Artinya: Diriwayatkan oleh Abu Ya’la dan Thobrani, Shahih At Targhib Al Albani bahwa: “Barang siapa yang mengikutsertakan seorang anak yatim di antara dua orang tua Muslim, dalam makan dan minumnya, sehingga mencukupinya maka ia pasti masuk surga.”

Keutamaan ketiga adalah dilembutkannya hati. orang yang menyantuni anak yatim akan dilembutkan hatinya, sehingga orang tersebut bisa menjadi orang yang baik dan peka terhadap keadaan sekelilingnya, selain itu orang menyantuni anak yatim akan dicukupkan segala kebutuhannya

Dalam sebuah hadis dikatakan ada seorang lelaki datang kepada Nabi Muhammad SAW untuk mengeluhkan kerasnya hatinya. Nabi pun bertanya padanya: sukakah kamu? Jika hatimu menjadi lunak dan kebutuhanmu dapat terpenuhi? Kasihilah anak yatim dengan mengusap mukanya, serta berilah makan dari makananmu, maka niscaya hatimu menjadi lunak dan kebutuhanmu dapat terpenuhi.

Demikianlah keutamaan dan dahsyatnya pahala yang akan didapatkan ketika menyantuni anak yatim, semoga kita digolongkan sebagi orang yang selalu berderma kepada anak yatim dan akan mendapatkan surgaNya, Amin.

 

 

Ahmad Khalwani, M.Hum
Ahmad Khalwani, M.Hum
Penikmat Kajian Keislaman

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru