33 C
Jakarta

2 Hal Yang Menjadikan Manusia Seperti Iblis

Artikel Trending

Asas-asas IslamTasawuf2 Hal Yang Menjadikan Manusia Seperti Iblis
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Iblis adalah adalah salah satu mahluk yang diciptakan untuk menggoda manusia. Ia tidak akan pernah berhenti menggoda manusia sampai manusia itu ikut bersamanya kedalam neraka. Oleh karenanya, manusia wajib melawan dengan sekuat tenaga agar tidak kalah dengan tipu dayanya. Dan agar bisa mengalahkannya maka jangan sampai melakukan dua hal yang menjadikan manusia seperti Iblis. Dua hal apakah itu…?

Sebelum mengetahui dua hal tersebut, perhatikanlah kisah iblis sang raja setan yang diambil dari kitab Durotun Nasihin Karya Ustman Bin Hasan .

Diceritakan pada masa awal-awal kehidupan manusia, raja setan ditampakan kepada manusia, lalu ada seorang lelaki yang cerdas bertanya kepada Iblis tersebut.

“Wahai rajanya setan, Apa yang harus aku lakukan agar aku bisa menjadi sepertimu..?.

Mendengar pertanyaan ini, iblispun terheran-terheran seraya berkata celakalah kamu, belum ada seorang manusiapun yang menanyakan hal itu kepadaku, lantas raja setanpun pun bertanya kepada lelaki tersebut

“Wahai manusia, kenapa engkau menginginkan menjadi seperti diriku..?. Mendengar pertanyaan ini, kemuda lelaki tersebut menjawab bahwa aku menyukai dirimu.

Lantas raja setan berwasiat lakukanlah dua hal ini maka engkau akan menjadi seperti, pertama janganlah engkau menjaga sholatmu dan jangan pula engkau perdulikan janji-janji yang pernah engkau ucapakan.

Mendengar wasiat raja setan ini, lelaki tersebut lantas bersumpah,  Demi Allah, aku tidak akan pernah meninggalkan sholat dan aku akan selalu menepati janji-janji yang aku ucapan. lantas raja setanpun berseloroh, tidak ada manusia yang belajar nasehat kepadaku dengan cara menipuku seperti engkau wahai lelaki. Dengan ini pula aku berjanji tidak akan memberi nasehat lagi kepada manusia.

BACA JUGA  Tiga Tanda Puasa Ramadhan Membawa Kemenangan Setelah Lebaran

2 Hal Yang Menjadikan Manusia Seperti Iblis

Dari kisah ini bisa diambil sebuah hikmah bahwasanya 2 hal yang menjadikan manusia seperti iblis adalah meninggalkan sholat dan ingkar janji. Oleh karenanya, dua hal ini wajib dijaga oleh manusia agar dirinya tidak seperti iblis yang terlaknat dan neraka tempat kembalinya.

Menjaga sholat dan tidak ingkar janji adalah dua hal yang amat berharga manusia, bagaimana tidak sholat adalah amalan yang akan pertama kali dihitung di hari kiamat kelak, jika amalan sholat diterima maka amalan yang lain juga diterima, namun jika amalan sholat di tolak, tertolak juga amalan yang lainnya.

Begitupun juga menepati janji adalah ciri orang yang beriman, dan orang yang ingkar janji adalah ciri orang yang munafik. hal ini sebagaima hadis yang disampaikan Nabi Muhammad yang artinya

“Ciri-ciri orang munafik ada tiga, jika berkata maka berdusta, jika berjanji maka mengingkari dan jika dipercaya maka akan khianat”.

Walhasil, semoga kita semua terjaga dari dua hal yang bisa menyebabkan manusia menjadi seperti iblis ini, dan kita juga harus senantiasa meminta perlindungan kepada Allah dari godaan setan yang terlaknat.

 

 

 

Ahmad Khalwani, M.Hum
Ahmad Khalwani, M.Hum
Penikmat Kajian Keislaman

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru