29 C
Jakarta

Tegas, Mendagri akan Pecat ASN Terpapar Radikalisme

Artikel Trending

AkhbarDaerahTegas, Mendagri akan Pecat ASN Terpapar Radikalisme
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Bandung-Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menegaskan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terbukti terpapar paham radikalisme akan dipecat.  Menurutnya pemerintah serius dalam memerangi radikalisme di Indonesia.

Demikian disampaikan, Tito kepada wartawan di Kampus IPDN, Jatinangor, Sumedang, Kamis (31/10/2019).

“Kami sudah membuat edaran setiap tahunnya agar ASN tidak terlibat dalam dalam unggahan (radikalisme) di internet, tapi belakangan ini rasa-rasanya semakin menjadi-jadi,” tegas Tito.

Lebih lanjut, Tito mengungkapkan, pihaknya tidak menginginkan adanya ASN yang memiliki pemikiran atau paham diluar pancasila. Pasalnya, paham tersebut dapat dengan mudah memecah belah bangsa.

“Kita (saya) tidak ingin ada ASN yang memiliki pemikiran di luar konsep negara NKRI, yaitu kesetiaan pada Pancasila sebagai dasar negara, UUD 1945, kemerdekaan, pluralisme. Itu yang membuat bangunan NKRI ini kokoh,” ujar Tito.

BACA JUGA  Ini Langkah Densus 88 Cegah Paham Radikalisme di Kerinci

Menurutnya, jika paham radikalisme terus dibiarkan menyerang ASN, Tito khawatir pengaruhnya akan sampai hingga masyarakat. Pasalnya, ASN merupakan profesi yang dianggap bersentuhan langsung dengan kepentingan mendasar masyarakat.

“ASN ini tulang punggung pemerintahan yang akan berpengaruh pada masyarakat,” pungkasnya.

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru